Deocomprotumtus Magefuciunicis
April 23, 2014Deocomprotumtus Magefuciunicis. Itu judul di buku yang aku temukan dibawah tempat tidur Lysandra kemarin. Lysandra adalah bibiku yang sudah meninggal 5 tahun lalu. Diam-diam, aku memasukkan buku tebal itu ke ransel sebelum kembali pulang dari rumah eyang. Aku harap Bibi Lysa tidak keberatan aku membawa bukunya .
Buku itu berwarna hijau lumut. Sampulnya bertulis Deocomprotumtus Magefuciunicis dan tidak ada nama penulis apalagi penerbit disana. Kubuka perlahan buku tua itu. Kertasnya sudah kekuningan dan bau apek menusuk hidung. Bersin sepertinya harga mati untuk reaksi pada debu menahun ini. Halaman pertama berisi judul dan tahun 1902. Wow, alangkah tuanya buku ini. Dan dipojok kanan atas tertulis Gladak, 21 Februari 2000. Lysandra Amira.
Kubuka halaman selanjutnya. Berisi kata pengantar berbahasa inggris dari penulis yang hanya menulis G.O. sebagai namanya. Mungkin ini buku import. Ya, di import di masa penjajahan Belanda dulu lalu terdampar di lapak buku bekas.
Aku tak sabar membuka halaman selanjutnya. Ada daftar isi disana. 120 judul cerita, mungkin ini novel atau kumpulan cerita. Aku tidak tahu. Aku mencari judul yang bagus hingga mataku terhenti di sebuah judul yang paling aneh. Oh ya, judulnya aneh semua. Dengan bahasa yang aku tidak tahu dari mana. Kuputuskan membaca halaman 77, kuambil pulpenku dan menulis terjemahannya di selembar kertas. Untungnya cerita ini berbahasa inggris bukan bahasa aneh itu
0 comments
Jangan ragu untuk berkomentar, kawan!