Ocehan malam
Mei 06, 2014
Saya
merasa kehilangan. Saya merasakan itu entah sejak kapan. Tidak ada yang hilang
sebenarnya. Ini hanya masalah pilihan,konsekuensi,resiko dan apalah itu.
Saya merasa kehilangan masa-masa di mana saya mungkin sedang
beranjak dewasa dan butuh mama dan papa saya ada di dekat saya. Tapi mungkin
berjarak dari mereka adalah salah satu cara Tuhan mendewasakan saya.
Saya kehilangan masa-masa tumbuh bersama 2 orang adik. Saya tidak
tahu bagaimana rasanya memiliki adik yang beranjak dewasa, yang menghadapi
ujian nasional SMP-nya. Saya tidak ada disana,saya tidak ada. Saya kehilangan
momen dimana adik saya yang TK ikut lomba mewarnai, atau mendampinginya belajar
membaca. Saya kehilangan momen itu, dan semua itu hanya bisa saya nikmati
ketika liburan.
Ini mungkin hanya pikiran saya yang terlalu mengawang,menganggap rindu seperti sesuatu yang berlebihan. Tapi cukuplah. Tidak ada yang perlu disesalkan. Hidup adalah pilihan, termasuk berjarak fisik dengan mereka. Saya harus mengurangi malas,lebih disiplin,dan memunguti setiap mimpi yang berserak. Agar saya tidak kecewa,tidak menyesal, dan bahagia atas segala yang saya korbankan..
0 comments
Jangan ragu untuk berkomentar, kawan!