Kadang kita tidak perlu didengarkan, hanya perlu mengeluarkan

Maret 30, 2015

Kadang kita tidak perlu didengarkan, kita hanya perlu mengeluarkan apa yang ada di otak kita. Yang ricuh, ribut, berbisik, atau berteriak minta dikeluarkan. Setidaknya bagi saya sendiri.Saya suka menulis dan berbicara sendiri lewat tulisan. Salah satu penyebab saya sering tidak bisa tidur adalah ketika malam-malam otak saya terus bicara, mengeluarkan segala macam pendapatnya yang tidak penting untuk didengar orang tapi penting saya keluarkan. Saya merasa berat jika membawa-bawa beban cerita atau keluhan dan serangkaian "Seandainya Jika" tanpa membuangnya di sembarang tempat. Saya selalu memikirkan hal-hal yang kemudian menimbulkan banyak pertanyaan dan sebagian terjawab oleh saya sendiri. Pertanyaan dan pernyataan yang saya tulis disini hanya sebagian kecil. Karena kadang ketika malam dimana otak saya berlari, mungkin akan menjadi tulisan yang panjang kalau dituliskan.
Keluarkan segala pikiran yang membebanimu. Menulislah jika kamu menyukai menulis. Menyanyilah jika itu meringankanmu. Menggambarlah jika kamu suka menggambar, berikan pesan tersirat disana. Biarkan otak bicara, dia Tuan Penguasa penggerak tubuh kita.

You Might Also Like

0 komentar

Jangan ragu untuk berkomentar, kawan!

Popular Posts

My Instagram